H. MAULANA KUSNANTO, SH ( Ketua DPRD Kabupaten Blora )

Cari Blog Ini

Kamis, 10 Februari 2011

WORKSHOP PIMPINAN DAN ANGGOTA DPRD

Mengawali tugas dan fungsi DPRD sebagai fungsi pengawasan, pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Blora menghadiri undangan workshop yang diselenggarakan oleh Universitas Sebelas Maret ( UNS )Surakarta. Workshop yang diselsnggarakan pada tanggal 9-12 Pebruari 2011 itu digelar di Gedung 3 Fakultas Hukum UNS Surakarta. Dalam penyelenggaraan workshop tersebut telah disepakati dalam rapat paripurna yang membahas tentang penawaran dari Fakultas Hukum UNS Surakarta tentang workshop implementasi UU No. 29 tahun 2009 tentang pajak retribusi daerah dan retribusi daerah bagi daerah kabupaten. Dalam forum tersebut seluruh anggota yang hadir sepakat untuk mengikuti acara tersebut sebagai tindak lanjut pembahasan peraturan perundang-undangan yang berupa produk perda yang dievaluasi gubernur.

Selasa, 08 Februari 2011

PENYERAHAN RANPERDA RETRIBUSI DAN NON RETRIBUSI

Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Blora yang digelar pada tanggal 8 Pebruari 2011 mengagendakan penyerahan 8 ( delapan ) ranperda tentang retribusi dan 2 ( dua ) ranperda tentang perubahan atas Perda Kabupaten Blora No mor 7 Tahun 2010 tentang Retribusi Pelayanan Pasar dan Nomor 8 Tahun 2010 tentang Retribusi Pasar Grosir dan/atau Pertokoan. Sedangkan 8 ( delapan ) Ranperda lainnya adalah : (1)tentang Penyertaan modal Pemerintah Kabuoaten Blora kepada Badan Usaha Milik Daerah ( BUMD ) Kabupaen Blora, PT Bank Jateng dan PD. BPR-BKK Blora Kota; (2) tentang Izin gangguan; (3) tentang retribusi ijin gangguan; (4) tentang pajak mineral bukan logam dan batuan; (5) tentang pajak sarang burung walet; (6) tentang pajak restoran; (7) tentang pajak reklame; (8) tentang pajak hotel.
Dalam kesempatan itu pula Bupati menyerahkan KUA-PPAS APBD Kabupaten Blora kepada DPRD. Paripurna yang digelar mulai pukul 13.00 sampai dengan 14.50 tersebut berlangsung hitmad.

Minggu, 06 Februari 2011

PENYERAHAN 8 RANPERDA DAN KUA-PPAS APBD 2011

Sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh Badan Musyawarah ( Banmus ) DPRD Kabupaten Blora, tanggal 8 Pebruari 2011 akan diselenggarakan Rapat Paripurna Penyerahan KUA-PPAS APBD Kabupaten Blora Tahun Anggaran 2011. Dalam kesempatan tersebut rencananya juga akan diserahkan 8 Rencana Peraturan daerah tentang Retribusi dan non retribusi. Mahbub Djunaidi-Setwan.